Batu. Jurusan Kependidikan Sekolah Dasar dan Prasekolah (KSDP) Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) Universitas Negeri Malang (UM) menyelenggarakan untuk pertama kalinya Seminar Internasional dengan tema “Polices and Strategies to Enhance the Quality of Early Chilhood and Primary Education” dengan pemateri yang berasal dari Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan, Indonesia; University Malaya, Malaysia; Turku University of Applied Science, Finlandia; INOVASI, Palladium; dan The Ohio State University. USA. Yang bertempat di Panderman Ballroom 1-2, Orchid Garden Hotel pada Jumat-Sabtu (21-22/9)

Acara diawali dengan pembukaan dan menyanyikan lagu Indonesia Raya yang diiringi oleh paduan suara mahasiswa FIP yang dihadiri oleh Wakil Rektor 1 Universitas Negeri Malang (UM) dan Dekan Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP), Ketua Jurusan KSDP, para dosen UM maupun dosen berbagai daerah di Indoensia, mahasiswa starta-1maupun mahasiswa pascasarjana, peneliti pendidikan berbagai daerah, guru maupun kepala sekolah berbagai daerah.

Wakil Rektor 1 UM, Prof. Dr. Budi Eko Soetjipto, M.Pd.,M.Si dapat disimpulkan mengatakan bahwa “ Dengan diselenggarakan acara seminar internasional ini agar pendidik berbagi bagaimana cara memperlakukan anak tingkat TK dan SD sesuai dengan tingkatan perkembangannya dan diharapkan dapat menghasilkan rumusan-rumusan untuk dapat memperbaiki sistem pendidikan di Indonesia”.

Acara ini bertujuan untuk Sharing ide dan strategi untuk memecahkan masalah pendidikan pada anak usia dini. acara yang diadakan memberikan tanggapan  yang baik dari kalangan tenaga pendidikan hingga calon pendidik. Salah satu yang diutarakan oleh mahasiswa calon pendidik saudari Rima Dwi Martha yakni, “ Banyak Ilmu yang diperoleh dan didapatkan dari seminar ini, kita sebagai mahasiswa dapat meneliti dan mengkaji lebih dalam tentang sistem pendidikan di Indonesia dengan teori yang diberikan oleh pakar-pakar pendidikan di beberapa negara yang dapat diterapkan sesuai dengan kondisi Indonesia”, tutur mahasiswi KSDP tersebut. (Arwinda Citraningtyas)

 

Translate »